√ 5 Cara Cek Saldo BRI dengan Mudah dan Anti Ribet « KlikBuzz

5 Cara Cek Saldo BRI dengan Mudah dan Anti Ribet

Cara cek saldo BRI sangat mudah untuk dilakukan. Tentunya Bank BRI yang merupakan salah satu bank ternama di Indonesia dan memiliki banyak pengguna akan selalu berupaya menghadirkan kemudahan. Salah satunya dalam hal pengecekan sisa saldo yang ada di rekening.

Ada beberapa cara melihat saldo rekening BRI yang bisa dilakukan. Diantaranya dengan menggunakan ATM BRI, SMS Banking, aplikasi BRIMO (BRI Mobile), atau Internet banking. Semua cara ini bisa dilakukan dengan mudah, anda tinggal memilih mana cara yang paling efektif.

Namun, bagi sebagian besar pelanggan yang masih baru dalam penggunaan layanan tertentu yang dimiliki BRI tentunya akan kesulitan. Untuk itu, berikut akan diberikan informasi mengenai cara melihat saldo rekening BRI.

Cek saldo BRI

Untuk pengguna BRI yang masih baru, mungkin cek saldo BRI adalah cara yang paling mudah untuk digunakan. Namun, ada baiknya jika anda juga mengetahui cara cek saldo BRI menggunakan layanan lain yang disediakan BRI. Layanan seperti sms banking, Internet banking, dan Mobile banking menjadi cara melihat saldo rekening BRI yang simpel untuk dilakukan.

1. Cek Saldo BRI melalui ATM BRI

Cara Cek Saldo BRI

 

Cara pertama yang bisa anda lakukan untuk mengetahui berapa sisa saldo rekening BRI yakni dengan mengeceknya melalui ATM BRI. Cara ini adalah salah satu cara yang umum digunakan oleh sebagian besar orang.

Anda hanya perlu mendatangi ATM BRI terdekat yang tentunya sudah tersedia di berbagai tempat. Selain itu, jangan lupa untuk membawa kartu ATM BRI yang anda miliki. Berikut cara cek sisa saldo rekening BRI di ATM.

  • Kunjungi terlebih dahulu ATM BRI yang dekat dari lokasi anda.
  • Setelah itu, masukkan kartu ATM anda ke bagian slot kartu yang sudah disediakan.
  • Nantinya akan muncul pilihan bahasa, silahkan pilih bahasa Indonesia.
  • Lalu lanjut dengan masukkan PIN ATM.
  • Klik Menu lainnya.
  • Tekan menu Informasi saldo.
  • Setelah itu, ATM BRI akan menampilkan jumlah sisa saldo yang ada di ATM anda.
  • Selesai.

Baca Juga: 2 Cara Cek Kipas Laptop Mati atau Menyala

2. Cek Saldo BRI Melalui SMS Banking

Cara Cek Saldo BRI

Layanan lain yang dimiliki BRI untuk melakukan pengecekan saldo rekening yakni menggunakan SMS Banking. Namun, khusus untuk cara yang satu ini hanya berlaku bagi nasabah yang sebelumnya sudah mengaktifkan layanan SMS Banking melalui customer service.

Dengan layanan ini anda sudah bisa melakukan pemeriksaan sisa saldo BRI dengan mudah melalui perangkat HP yang anda gunakan. Jika anda sudah mengaktifkan layanan SMS Banking BRI, berikut cara cek saldo BRI menggunakan layanan ini:

  • Silahkan buka aplikasi SMS yang ada di HP anda.
  • Setelah itu, tekan buat pesan baru.
  • Ketik SMS: SALDO [SPASI] PIN, lalu Kirim SMS tersebut ke 3300.
  • Contoh: SALDO 123456 kirim ke 3300
  • Nantinya anda akan mendapatkan SMS dari bank BRI yang berisi informasi mengenai saldo rekening bank BRI anda.

Catatan: Bagi anda yang ingin menggunakan layanan ini, pastika jika anda memiliki pulsa yang cukup. Setiap layanan SMS dari BRI dikenakan tarif sebesar Rp 1.000 per SMS.

3. Cek Saldo BRI dengan Aplikasi BRIMO (BRI Mobile)

Cara Cek Saldo BRI

Agar setiap pelanggan bisa melakukan pengecekan saldo secara lebih mudah dan leluasa, maka BRI menghadirkan layanan BRI Mobile Banking (BRIMO). Layanan yang satu ini hampir sama dengan SMS banking namun yang membedakannya, pengecekan dengan layanan ini dilakukan menggunakan aplikasi yang diinstal melalui HP nasabah.

Layanan BRIMO sudah dilengkapi dengan fitur lengkap yang meliputi berbagai layanan yang dimiliki BRI. Melalui aplikasi BRI Mobile, setiap nasabah bisa melihat mutasi, transfer dana, dan salah satunya adalah cek saldo.

Nah, jika anda sudah menginstal aplikasi BRIMO di HP dan sudah mengaktifkan layanannya, silahkan gunakan cara di bawah untuk mengecek saldo dengan BRIMO.

  • Instal terlebih dahulu aplikasi BRIMO melalui Google Play Store atau App Store.
  • Setelah terinstal, buka aplikasinya.
  • Login dengan menggunakan akun BRI mobile anda yang sudah di daftar melalui customer service.
  • Di Halaman utama anda akan melihat beberapa menu, silahkan pilih rekening utama.
  • Klik menu tanda mata untuk melihat saldo rekening.
  • Selanjutnya anda akan bisa melihat jumlah saldo yang dimiliki.
  • Selesai

Catatan: Sama halnya dengan SMS Banking, untuk menggunakan layanan ini anda harus terdaftar dalam layanan BRI Mobile. Untuk mendaftar silahkan kunjungi cabang BRI terdekat untuk kemudian dilayani pada bagian customer service.

4. Cek Saldo BRI dengan Internet Banking

Cara Cek Saldo BRI

Berikutnya, layanan BRI yang juga tidak kalah menarik untuk melakukan pengecekan sisa saldo rekening BRI adalah menggunakan Internet Banking. Layanan ini bisa dengan mudah anda lakukan, hanya dengan melakukan 1-2 klik saja anda sudah bisa tahu berapa nominal sisa saldo yang dimiliki.

Namun, sama halnya dengan layanan sebelumnya, anda harus sudah terdaftar terlebih dahulu dan membuat akun ibanking BRI. Proses pendaftaran dilakukan melalui kantor cazbang BRI terdekat. Untuk melakukan pemeriksaan saldo BRI dengan menggunakan layanan ini, silahkan ikuti setiap langkah dibawah ini:

  • Pastikan terlebih dahulu jika anda sudah terdaftar internet banking melalui kantor cabang BRI terdekat.
  • Selanjutnya anda tinggal login ke layanan internet banking dengan mengakses website ibank.bzri.co.id.
  • Setelah halaman internet banking BRI terbuka, silahkan masukkan username, password dan kode verifikasi. Lalu, klik login.
  • Tunggu sampai anda login ke dashboard akun ibanking BRI, kemudian klik informasi rekening.
  • Nantinya akan muncul menu baru, klik informasi saldo rekening.
  • Setelah itu saldo rekening BRI anda akan ditampilkan.
  • Selesai

Baca Juga: 4 Cara Membuat Segitiga di Photoshop dengan Mudah

5. Cek Saldo BRI melalui Customer Service

Cara Cek Saldo BRI

Terakhir anda bisa menggunakan cara ini, jika memang layanan sebelumnya tidak bisa anda gunakan. Cara cek saldo BRI yang satu ini mengharuskan anda untuk datang ke cabang BRI terdekat. Caranya cukup simpel, anda hanya perlu berkunjung ke kantor cabang BRI dan mengambil nomor antrian.

Nantinya jika sudah giliran anda, sampaikan jika anda ingin mencetak rekening koran dengan menyetor buku rekening. Tunggu sampai customer service selesai mencetaknya.

Baca Juga: 5 Cara Mengatasi D3DX9_43.DLL Missing

Akhir Kata

Sampai disini, anda sudah tahu beberapa cara cek saldo BRI yang bisa dilakukan. Anda tinggal menentukan mana cara yang paling mudah dan tidak ribet untuk dilakukan. Namun, jika anda masih memiliki pertanyaan mengenai pembahasan ini, silahkan tinggalkan komentar anda dibawah ini.

Bagaimana cek saldo BRI lewat HP?

Ada beberapa cara yang bisa anda lakukan untuk melakukan pengecekan saldo melalui HP, yakni dengan menggunakan layanan SMS Banking, BRIMO (BRI Mobile Banking), dan Internet Banking.

Apakah cek saldo di BRI Mobile bayar?

Pengecekan saldo menggunakan aplikasi BRI Mobile tidak dikenakan biaya apapun.

Jika anda merasa artikel ini bermanfaat, jangan lupa di share dan di bookmark ya.

Add a Comment